“Bangsa yang tidak percaya kepada kekuatan dirinya sebagai suatu bangsa, tidak dapat berdiri sebagai suatu bangsa yang merdeka.” - Ir.Soekarno

Kamis, 11 Juli 2013

JANGAN ATAS NAMAKAN RAKYAT

Refleksi Rekonsiliasi Pasca Pilkada Lotim


Oleh: Arif Rahman Maladi, S.H.,LL.M[1]

                Akhir-akhir ini kita disajikan fenomena musiman yang membuat gerah rakyat. Sekelompok manusia yang mengatasnamakan rakyat dan keadilan membuat provokasi berlebihan secara terus menerus dalam melakukan tekanan kepada penegak hukum didaerah ini. Dalam balutan “demi hukum dan keadilan” mereka berupaya melakukan aksi sepihak yang pada tujuannya adalah untuk membuat situasi tidak kondusif pasca pilkada didaerah yang kita cintai bersama. Kelompok ini terkesan memiliki agenda tersembunyi dan berupaya keras memancing kondisi di Lombok Timur untuk tidak berjalan kondusif.
           
          Ditengah rekonsiliasi daerah pasca Pesta Demokrasi lima tahunan di kabupaten Lombok Timur, seharusnya seluruh pihak terkait turut serta berupaya menjadi bagian dalam upaya mengawal rekonsiliasi dalam mewujudkan situasi yang aman dan kondusif di Lombok Timur. Bupati selaku kepala daerah seharusnya memiliki peran penting untuk memimpin rekonsiliasi di Gumi selaparang. Namun dari beberapa rangkaian peristiwa yang terjadi, Bupati terkesan membiarkan dan tidak memiliki upaya maksimal dalam meredam konflik yang terjadi di Masyarakat. Masih teringat dibenak kita, Pasca Pilkada Lotim Tahun 2008 ALI BD menghadiri dan berpidato langsung dihadapan rakyat Lombok Timur bertepatan dengan HULTAH NWDI di Pancor. Dalam Pidatonya beliau mengajak seluruh rakyat Lombok Timur untuk bersama-sama melakukan rekonsiliasi dan bertanggung jawab terhadap situasi kondusif di Lombok Timur. Beliau juga duduk berdampingan dengan Bupati lotim terpilih kala itu untuk menunjukan bahwa Kepala Daerah haruslah menjadi pioneer dalam upaya rekonsiliasi dan memberikan contoh sikap sebagai seorang Negarawan yang menjadi teladan bagi rakyatnya.
           
           Dengan mengangkat isu hukum dan dalih penegakan hukum di Gumi Selaparang, mereka bahkan rela melakukan aksi-aksi anarkhis. Jika diperhatikan isu yang diangkat adalah kasus-kasus yang terjadi di Era Pemerintahan Ali BD pada tahun 2007 yang dianggap tidak pernah selesai. Timbul kemudian pertanyaan dalam masyarakat, kalaupun memang benar kasus ini terbukti melibatkan ALI BD pada saat itu, mengapa baru saat ini mereka “peduli” untuk membongkar kasus ini, padahal posisi kasus yang ada kedudukannya sudah jelas secara hukum. Bukankah masih banyak kasus-kasus hukum yang jelas-jelas proses penyelesaiannya hingga saat ini tidak ada kejelasan dan belum terselesaikan sama sekali.  
           
           Agenda penuntasan Kasus tanah pecatu di Desa Apitaik  dan Kasus Pembangunan Dermaga Haji jika kita analisis dengan bukti dan fakta yang ada pada dasarnya sudah jelas kasusnya dan tidak pernah ada bukti kuat yang menunjukan adanya kesalahan dalam pengambilan kebijakan dan keterlibatan Bupati ALI BD terhadap kasus-kasus yang dituduhkan. Hal ini bisa kita lihat dari hasil telaah ilmiah dan telaah yuridis yang ada. Wajar hingga saat ini aparat penegak hukum kesulitan menindaklajuti laporan-laporan yang ada dan tidak mau gegabah dalam melakukan langkah dan proses hukum terlebih mengingat situasi masyarakat yang sangat sensitif pasca Pilkada baru-baru ini. Selain itu juga, pada dasarnya posisi kasus ini sudah jelas baik dalam proses pengambil kebijakannya ataupun secara audit keuangan pada saat itu.

           Sebenarnya lebih banyak kasus-kasus menarik yang dapat diangkat dan belum ada proses penyelesaiannya hingga pada tingkat peradilan seperti kasus pengadaan alat kesehatan (alkes) di Kabupaten Lombok Timur sudah cukup lama mengambang sejak tahun 2008 padahal sudah ditetapkan sebanyak 6 orang tersangka. Hal ini karena belum diperiksanya saksi atas nama Bapak Sukiman Azmy (Bupati Lombok Timur periode 2008 – 2013). Kalaupun mereka ini peduli dengan keadilan seharusnya mendesak segera kepada aparat penegak hukum untuk menuntaskan kasus ini dengan segera memeriksa Bapak Sukiman Azmy supaya status hukum atas kasus ini menjadi jelas. Itu adalah salah satu contoh kasus yang hingga saat ini belum terselesaikan dan masih banyak kasus lain yang juga masih dalam proses penyelidikan seperti kasus proyek tambal sulam abrasi Pantai Labuan Haji, dan kasus-kasus lainnya.  Apakah agenda mereka dibalik semua ini?
            
               Sikap negarawanan perlu ditunjukan oleh seluruh pihak untuk menghormati seluruh proses hukum yang ada. Jangan atas namakan hukum ataupun rakyat. Pada dasarnya salah satu tujuan hukum memberikan kemanfaatan bagi rakyat. Mari berbicara hukum didalam ruang jangan dijalanan. Marilah kita hormati bersama proses penegakan hukum di negara ini tanpa ada conflict of interest dalam upaya penegakannya. Sensitifitas masyarakat pasca pilkada masih tinggi, sehingga upaya-upaya yang demikian mampu menjadi pemantik konflik yang tidak berujung.  



                [1] Pengamat Politik, Peneliti Pusat Kajian Konstitusi KMMIH Universitas Gadjah Mada

2 komentar:

  1. sebagai pengamat/peneliti seharusnya anda bisa berbicara sebagai penengah disaat masyarakat semakin bingung dengan keadaan LOTIM saat ini
    sebelumnya saya minta maaf berani ngasi komentar di blog pak arif
    saya bukan org-nya pak ali atau pak sukiman
    saya bukan org yg berlatar pendidikan politik
    tapi mari kita sama-sama bergandengan tangan untuk membangun LOTIM
    jangan hanya saling tuding
    siapapun yang akan memimpin insyaallah dia pilihan terbaik yang dikasi ALLAH SWT untuk LOTIM

    BalasHapus
  2. Hal yang tidak pernah terbayankan kini menjadi kenyataan dengan keluargaku,,,untuk MBAH.RINGGO kami ucapkan banyak terimakasih karna berkat bantuannya ALHAMDULILLAH keluarga kami bisa lepas dari hutang dan masalah,karna nomor “GHOIB”untuk pasang togel,hasil ritual MBAH RINGGO meman benar2 merubah nasib kami hanya sekejap,dan disitulah aku berkesempatan kumpulkan uang untuk buka usaha kembali,karna baik rumah sudah disita,,warung makan jg sudah bangkrut,,tapi itu semua aku masih tetap bertahan hidup dengan anak istriku,,walau cuma kontrak tapi aku tetap bersabar dan akhirnya MBAH RINGGO lah yang bisa merubah nasib kami..MBAH RINGGO orang paling bersejarah kepada keluarga saya…!!! Kepada teman2 yang di lilit hutang dan ingin merubah nasib baik dari pada sekaran HBG: 0852~0521~3777-MBAH RINGGO,dengan penuh harapan INSYAH ALLAH pasti tercapai dan sudah terbukti.
    ★ ★ ★ ★ ★ ★ ★ ★









    Hal yang tidak pernah terbayankan kini menjadi kenyataan dengan keluargaku,,,untuk MBAH.RINGGO kami ucapkan banyak terimakasih karna berkat bantuannya ALHAMDULILLAH keluarga kami bisa lepas dari hutang dan masalah,karna nomor “GHOIB”untuk pasang togel,hasil ritual MBAH RINGGO meman benar2 merubah nasib kami hanya sekejap,dan disitulah aku berkesempatan kumpulkan uang untuk buka usaha kembali,karna baik rumah sudah disita,,warung makan jg sudah bangkrut,,tapi itu semua aku masih tetap bertahan hidup dengan anak istriku,,walau cuma kontrak tapi aku tetap bersabar dan akhirnya MBAH RINGGO lah yang bisa merubah nasib kami..MBAH RINGGO orang paling bersejarah kepada keluarga saya…!!! Kepada teman2 yang di lilit hutang dan ingin merubah nasib baik dari pada sekaran HBG: 0852~0521~3777-MBAH RINGGO,dengan penuh harapan INSYAH ALLAH pasti tercapai dan sudah terbukti.
    ★ ★ ★ ★ ★ ★ ★ ★

    BalasHapus